Siapa Chiori Genshin Impact? Berikut Profil Singkat Karakter Tersebut



KONTAN.CO.ID - Siapa Chiori Genshin Impact? Berikut profil singkat karakter asal Inazuma yang menetap di Fontaine. Chiori bakal menjadi karakter yang bisa dimainkan pada update Genshin Impact versi 4.5.

Genshin Impact belum mendapatkan update terbaru versi 4.4, namun HoYoverse pamerkan drip marketing untuk karakter yang akan rilis pada patch setelahnya.

Adalah Chiori, karakter yang muncul pertama kali di patch Genshin Impact versi 4.3 ini akhirnya resmi diperkenalkan oleh HoYoverse.


Bagi sebagian Traveler yang mengikuti event pada Genshin Impact 4.3, pasti tidak asing dengan karakter tersebut yang berdandan seperti karakter Inazuma.

Mau tahu tentang Chiori lebih lanjut? Simak pembahasan tentang profil Chiori berikut ini.

Baca Juga: Ukuran Download Genshin Impact 4.4 (Android, iOS, PC), Fitur Pra-Unduh Sudah Dibuka

Profil Chiori Genshin Impact

  • Nama: Chiori
  • Julukan: The Thundering Seamstress
  • Bos Chioriya Boutique
  • Vision: Geo
  • Konstelasi: Cisoria
Chiori akan menjadi karakter bintang 5 ekslusif dengan vision atau elemen Geo.

Melihat visual yang dibagikan secara resmi oleh HoYoverse, nampaknya Chiori merupakan karakter pengguna Sword atau pedang.

Meski Chiori berasal dari Inazuma, dia menetap di region Fontaine. Memiliki sebuah toko pakaian bernama "Chioriya Boutique", toko kecilnya ini kerap kali dilihat oleh orang yang lalu-lalang.

Tatapan matanya yang tajam, sesuai dengan kepribadian bagaikan guntur yang menyambar.

Mereka yang menganggap remeh pernyataan ini dan memutuskan untuk mengganggu bisnisnya akan menemui akhir yang pahit.

Mereka tidak hanya akan merasakan kekalahan, tetapi juga pantat yang basah dari air selokan untuk pertama kalinya dalam hidup mereka.

Banyak yang penasaran dengan seorang perancang busana asing yang tinggal di Fontaine ini. Bahkan sejumlah wartawan berburu kisah tentang maa lalunya hingga ke Inazuma untuk menanyai teman, keluarga dan guru jahitnya secara diam-diam.

Chiori selalu bertindak sesuka hati, keras kepala, dan tidak mau menurut sejak kecil.

Dia bahkan berani menggunakan kata-kata tidak formal saat berbicara dengan yang lebih tua. Secara garis besar, penilainnya tidak begitu positif.

Namun, orang tua Chiori akan membiarkannya sambil tersenyum dan mengatakan kalau dia hanya seorang "gadis dengan pemikiran unik dan berdedikasi dalam mengejar cita-citanya."

Ada satu kutipan menarik yang mengungkap tentang Chiori dari Kirara.

"Tangannya Kak Chiori handal sekali! Setiap kali aku coba pakaian baru, dia selalu bantu mengubah model rambutku ke gaya yang berbeda-beda.

Dia bilang ini bagian dari proses penataan. Hehe, aku suka sekali dia sisir rambutku ..."

Baca Juga: Atelier Resleriana Tier List Versi Global Januari 2024, Mana Karakter Waifu Terbaik?

Bagaimana, setelah mengetahui profil Chiori, apakah karakter Inazuma yang menetap di Fontaine ini masuk dalam kategori karakter yang bakal Anda koleksi?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News