Siapa saja saham yang melemahkan IHSG?



JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terkoreksi tipis 0,02%. Bursa menginjak zona merah sepanjang perdagangan sesi dua dan akhirnya ditutup di level 4.312,37.

Tiga saham berkapitalisasi besar menjadi sasaran profit taking investor hari ini. Mereka adalah:

- PT Astra International Tbk (ASII)


Harga ASII anjlok 1,28% menjadi Rp 7.700. Sejumlah sekuritas yang paling banyak melakukan aksi jual bersih ASII adalah Citigroup Securities Indonesia senilai Rp 54,67 miliar, JPMorgan Securities Indonesia senilai Rp 27,16 miliar, dan Morgan Stanley Indonesia senilai Rp 23,25 miliar.

- PT Bank Danamon Tbk (BDMN)

BDMN tergerus 4,03% menjadi Rp 5.950. Tiga sekuritas yang menjual bersih terbesar saham ini yakni Citigroup Securities Indonesia sebanyak Rp 18,45 miliar, Credit Suisse Securities Indonesia senilai Rp 6,65 miliar, dan OSK Nusadana Securities Indonesia sebesar Rp 5,88 miliar.

- PT Holcim Indonesia Tbk (SMCB)

Setelah kemarin tergerus 1,96%, SMCB kembali turun 6% ke level Rp 3.525. Sekuritas yang membukukan jual bersih terbanyak adalah CIMB Securities Indonesia senilai Rp 5,25 miliar. Setelahnya ada BNP Paribas Securities Indonesia senilai Rp 4,89 miliar dan CLSA Indonesia senilai 4,75 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: