JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) menyiapkan strategi menghadapi era digital banking. Salah satunya dengan mempersiapkan produk yang berasal dari pengembangan mobile banking. Saat ini, bank berkode saham BBNI ini sedang mengembangkan prototipe aplikasi mobile untuk mendukung transaksi. Diharapkan, aplikasi mobile ini bisa memudahkan pengguna bertransaksi dengan pemilihan sumber dana baik dari tabungan dan uang elektronik. Bob Tyasika Ananta, Direktur BNI mengatakan aplikasi ini bisa diluncurkan sebelum akhir 2017. “Saat ini masih dalam perizinan di regulator,” ujar Bob ketika ditemui setelah acara ulang tahun BNI, Rabu (5/7).
Siapkan digital banking, begini strategi BNI
JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) menyiapkan strategi menghadapi era digital banking. Salah satunya dengan mempersiapkan produk yang berasal dari pengembangan mobile banking. Saat ini, bank berkode saham BBNI ini sedang mengembangkan prototipe aplikasi mobile untuk mendukung transaksi. Diharapkan, aplikasi mobile ini bisa memudahkan pengguna bertransaksi dengan pemilihan sumber dana baik dari tabungan dan uang elektronik. Bob Tyasika Ananta, Direktur BNI mengatakan aplikasi ini bisa diluncurkan sebelum akhir 2017. “Saat ini masih dalam perizinan di regulator,” ujar Bob ketika ditemui setelah acara ulang tahun BNI, Rabu (5/7).