JAKARTA. Fujitsu Indonesia tak gentar menghadapi pelemahan nilai tukar rupiah. Perusahaan penyedia solusi bisnis berbasis Teknologi, Informasi, dan Komunikasi (TIK) ini tetap akan menghadirkan produk yang kompetitif di pasaran. "Pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika saat ini memang menjadi permasalahan bagi semua pebisnis. Maka itu, kami minta kepada prinsipal untuk bisa memberi produk yang berkualitas namun terjangkau harganya," kata Managing Director Fujitsu Indonesia Achmad S Sofwan, Rabu (18/3). Menurutnya, antisipasi pelemahan nilai tukar rupiah ini bisa dengan cara menghadirkan produk yang diproduksi dari Jepang, Eropa juga Indonesia. Ketiga negara ini juga masih dalam kondisi sama-sama melemah terhadap dollar AS. Di Indonesia, Fujitsu memiliki pabrik di Batam.
Siasat Fujitsu hadapi pelemahan rupiah
JAKARTA. Fujitsu Indonesia tak gentar menghadapi pelemahan nilai tukar rupiah. Perusahaan penyedia solusi bisnis berbasis Teknologi, Informasi, dan Komunikasi (TIK) ini tetap akan menghadirkan produk yang kompetitif di pasaran. "Pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dollar Amerika saat ini memang menjadi permasalahan bagi semua pebisnis. Maka itu, kami minta kepada prinsipal untuk bisa memberi produk yang berkualitas namun terjangkau harganya," kata Managing Director Fujitsu Indonesia Achmad S Sofwan, Rabu (18/3). Menurutnya, antisipasi pelemahan nilai tukar rupiah ini bisa dengan cara menghadirkan produk yang diproduksi dari Jepang, Eropa juga Indonesia. Ketiga negara ini juga masih dalam kondisi sama-sama melemah terhadap dollar AS. Di Indonesia, Fujitsu memiliki pabrik di Batam.