KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Melalui program SiCepat Peduli, perusahaan jasa pengiriman dan eskpedisi, SiCepat Ekspres, menyalurkan donasi sebesar Rp 50 juta untuk Rumah Sakit Apung yang karam di Teluk Sape, Nusa Tenggara Barat. Sebagai informasi, pada 16 Juni 2021 lalu salah satu Rumah Sakit Apung pertama di Indonesia yang didirikan oleh Dr. Lie Dharmawan karam di Teluk Sape, Nusa Tenggara Barat. CEO SiCepat Ekspres, The Kim Hai menyatakan jika fasilitas kesehatan menjadi kebutuhan utama bagi masyarakat, terlebih di tengah pandemi saat ini. Atas dasar itu, pihaknya menyalurkan donasi kepada pihak terkait. Donasi sebesar Rp 50 juta disalurkan melalui Yayasan DokterShare di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat dan diterima langsung oleh Dr. Lie Dharmawan. “Kami turut prihatin atas peristiwa karamnya Rumah Sakit Apung Dr. Lie Dharmawan di Teluk Sape, NTB. Rumah Sakit Apung ini telah banyak memberikan kontribusi bagi Negeri. Semoga bantuan yang kami berikan, dapat membantu RSA untuk bangkit kembali, dan menjalani tugas mulianya dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang membutuhkan," ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Kontan, Kamis (1/7).
SiCepat Ekspress salurkan donasi Rp 50 juta untuk rumah sakit apung di NTB
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Melalui program SiCepat Peduli, perusahaan jasa pengiriman dan eskpedisi, SiCepat Ekspres, menyalurkan donasi sebesar Rp 50 juta untuk Rumah Sakit Apung yang karam di Teluk Sape, Nusa Tenggara Barat. Sebagai informasi, pada 16 Juni 2021 lalu salah satu Rumah Sakit Apung pertama di Indonesia yang didirikan oleh Dr. Lie Dharmawan karam di Teluk Sape, Nusa Tenggara Barat. CEO SiCepat Ekspres, The Kim Hai menyatakan jika fasilitas kesehatan menjadi kebutuhan utama bagi masyarakat, terlebih di tengah pandemi saat ini. Atas dasar itu, pihaknya menyalurkan donasi kepada pihak terkait. Donasi sebesar Rp 50 juta disalurkan melalui Yayasan DokterShare di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat dan diterima langsung oleh Dr. Lie Dharmawan. “Kami turut prihatin atas peristiwa karamnya Rumah Sakit Apung Dr. Lie Dharmawan di Teluk Sape, NTB. Rumah Sakit Apung ini telah banyak memberikan kontribusi bagi Negeri. Semoga bantuan yang kami berikan, dapat membantu RSA untuk bangkit kembali, dan menjalani tugas mulianya dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang membutuhkan," ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Kontan, Kamis (1/7).