JAKARTA. Sidang lanjutan kasus korupsi e-KTP kembali digelar hari ini, Kamis (27/4) di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor). Pada sidang ke-11 ini, dijadwalkan akan mendengarkan keterangan dari 10 orang saksi yang dihadirkan. Di antaranya Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey dan sekaligus Direktur PT Murakabi Sejahtera, Irvan Hendra Pambudi yang tidak lain keponakan Ketua Umum Golkar Setya Novanto, berdasarkan informasi yang disampaikan oleh pejabat humas PN Tipikor Jakarta, Johannes Priyatna, Kamis (27/4. Dalam surat dakwaan, Olly yang merupakan anggota Fraksi PDI Perjuangan itu disebut menerima uang US$ 1,2 juta dalam proyek senilai Rp 5,9 triliun itu. Namun itu dibantah Olly.
Sidang e-KTP hari ini hadirkan keponakan Setnov
JAKARTA. Sidang lanjutan kasus korupsi e-KTP kembali digelar hari ini, Kamis (27/4) di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor). Pada sidang ke-11 ini, dijadwalkan akan mendengarkan keterangan dari 10 orang saksi yang dihadirkan. Di antaranya Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey dan sekaligus Direktur PT Murakabi Sejahtera, Irvan Hendra Pambudi yang tidak lain keponakan Ketua Umum Golkar Setya Novanto, berdasarkan informasi yang disampaikan oleh pejabat humas PN Tipikor Jakarta, Johannes Priyatna, Kamis (27/4. Dalam surat dakwaan, Olly yang merupakan anggota Fraksi PDI Perjuangan itu disebut menerima uang US$ 1,2 juta dalam proyek senilai Rp 5,9 triliun itu. Namun itu dibantah Olly.