SEMARANG. Setelah ground breaking atau peletakan batu pertama perluasan pabrik bahan baku, PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk juga tengah mempersiapkan perluasan pabrik untuk produk tolak angin seluas 30.000 meter persegi. David Hidayat, Direktur Operasional Sido Muncul mengungkapkan perluasan pabrik tersebut akan dimulai pada Maret 2014. Dana yang disiapkan untuk perluasan pabrik tersebut sebesar Rp 240 miliar yang berasal dari hasil IPO dan kas internal. "Itu semua untuk pengadaan gedung dan mesin," ujarnya dalam acara peletakan batu pertama perluasan pabrik bahan baku Semarang Herbal Indo Plant, Selasa, (18/2).
Sido Muncul tingkatkan produksi tolak angin
SEMARANG. Setelah ground breaking atau peletakan batu pertama perluasan pabrik bahan baku, PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk juga tengah mempersiapkan perluasan pabrik untuk produk tolak angin seluas 30.000 meter persegi. David Hidayat, Direktur Operasional Sido Muncul mengungkapkan perluasan pabrik tersebut akan dimulai pada Maret 2014. Dana yang disiapkan untuk perluasan pabrik tersebut sebesar Rp 240 miliar yang berasal dari hasil IPO dan kas internal. "Itu semua untuk pengadaan gedung dan mesin," ujarnya dalam acara peletakan batu pertama perluasan pabrik bahan baku Semarang Herbal Indo Plant, Selasa, (18/2).