KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sillo Maritime Perdana Tbk (SHIP) berencana membeli dua kapal pada tahun ini. Rinciannya, satu unit kapal Floating Storage Offloading (FSO) dari Monaco berkapasitas 865.000 bbls dan satu unit kapal LPG Tanker dari Yunani dengan kapasitas 3.443 m3. “Total kapal yang dimiliki perseroan saat ini sejumlah 15 buah kapal,” kata Corporate Secretary Sillo Maritime, Nadya Victaurine kepada Kontan.co.id, Senin (25/6). Harga pembelian dua unit kapal itu sekitar US$ 57 juta-US$ 60 juta. Dengan begitu, Nadya mengatakan target break even point (BEP) kisaran enam sampai delapan tahun.
Sillo Maritime (SHIP) akan membeli dua kapal pada 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sillo Maritime Perdana Tbk (SHIP) berencana membeli dua kapal pada tahun ini. Rinciannya, satu unit kapal Floating Storage Offloading (FSO) dari Monaco berkapasitas 865.000 bbls dan satu unit kapal LPG Tanker dari Yunani dengan kapasitas 3.443 m3. “Total kapal yang dimiliki perseroan saat ini sejumlah 15 buah kapal,” kata Corporate Secretary Sillo Maritime, Nadya Victaurine kepada Kontan.co.id, Senin (25/6). Harga pembelian dua unit kapal itu sekitar US$ 57 juta-US$ 60 juta. Dengan begitu, Nadya mengatakan target break even point (BEP) kisaran enam sampai delapan tahun.