KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepanjang tahun 2020, PT Sillo Maritime Perdana Tbk (SHIP) hanya menganggarkan belanja modal atawa capital expenditure (capex) sebesar US$ 10 juta. Realisasi penggunaan capex sampai dengan Juni 2020 telah mencapai US$ 5 juta yang digunakan untuk membeli tiga kapal baru. Direktur Utama Sillo Maritime Herjati mengungkapkan, pandemi Covid-19 telah menyebabkan terjadinya perlambatan ekonomi global dan domestik. Hal ini tidak mempengaruhi kelangsungan usaha dan kondisi keuangan SHIP secara signifikan, namun mempengaruhi operasional dalam kaitannya dengan pelanggan dan pemasok. Tetapi Herjati menyebut, SHIP tidak akan merevisi target bisnis perseroan di tahun ini, meskipun pandemi Covid-19 masih melanda dunia. Wabah penyakit tersebut tidak terlalu berpengaruh terhadap kinerja SHIP, karena bisnis SHIP didasari kontrak jangka panjang.
Sillo Maritime (SHIP) anggarkan belanja modal US$ 10 juta di tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sepanjang tahun 2020, PT Sillo Maritime Perdana Tbk (SHIP) hanya menganggarkan belanja modal atawa capital expenditure (capex) sebesar US$ 10 juta. Realisasi penggunaan capex sampai dengan Juni 2020 telah mencapai US$ 5 juta yang digunakan untuk membeli tiga kapal baru. Direktur Utama Sillo Maritime Herjati mengungkapkan, pandemi Covid-19 telah menyebabkan terjadinya perlambatan ekonomi global dan domestik. Hal ini tidak mempengaruhi kelangsungan usaha dan kondisi keuangan SHIP secara signifikan, namun mempengaruhi operasional dalam kaitannya dengan pelanggan dan pemasok. Tetapi Herjati menyebut, SHIP tidak akan merevisi target bisnis perseroan di tahun ini, meskipun pandemi Covid-19 masih melanda dunia. Wabah penyakit tersebut tidak terlalu berpengaruh terhadap kinerja SHIP, karena bisnis SHIP didasari kontrak jangka panjang.