KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Secara bertahap, pemerintah kembali membuka aktivitas ekonomi dan masyarakat. Di tengah pandemi corona yang masih mengancam, ini tentu membawa risiko. Ini pula yang membuat banyak pebisnis berlomba-lomba untuk menyediakan tes penyaringan atau screening dengan menyediakan alat tes untuk mendeteksi orang terjangkit atau tidak dengan virus corona atau Covid-19. Salah satunya, Siloam Hospitals Group yang meluncurkan metode unggul tes Covid-19 bagi masyarakat dan perusahaan yang ingin melakukan penyaringan (screening) Covid-19. Yakni dengan tes serologi antibodi SARS-CoV-2 berbasis lab. Tes serologi antibodi ini bisa dilakukan di seluruh jaringan rumah sakit Siloam di Indonesia. “Dalam pelonggaran Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), setiap individu dan perusahaan dalam berkegaiatan bisnis harus memperhatikan prinsip-prinsip hidup bersih dan sehat. Salah satu langkah preventif yang penting adalah pelaksanaan screening,” ujar Wakil Direktur Utama Siloam Hospitals Group, Caroline Riady dalam media briefing virtual, Rabu (10/6).
Siloam Hospital layani tes serologi corona yang diklaim akurat dan murah, berapa?
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Secara bertahap, pemerintah kembali membuka aktivitas ekonomi dan masyarakat. Di tengah pandemi corona yang masih mengancam, ini tentu membawa risiko. Ini pula yang membuat banyak pebisnis berlomba-lomba untuk menyediakan tes penyaringan atau screening dengan menyediakan alat tes untuk mendeteksi orang terjangkit atau tidak dengan virus corona atau Covid-19. Salah satunya, Siloam Hospitals Group yang meluncurkan metode unggul tes Covid-19 bagi masyarakat dan perusahaan yang ingin melakukan penyaringan (screening) Covid-19. Yakni dengan tes serologi antibodi SARS-CoV-2 berbasis lab. Tes serologi antibodi ini bisa dilakukan di seluruh jaringan rumah sakit Siloam di Indonesia. “Dalam pelonggaran Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), setiap individu dan perusahaan dalam berkegaiatan bisnis harus memperhatikan prinsip-prinsip hidup bersih dan sehat. Salah satu langkah preventif yang penting adalah pelaksanaan screening,” ujar Wakil Direktur Utama Siloam Hospitals Group, Caroline Riady dalam media briefing virtual, Rabu (10/6).