JAKARTA. Beberapa waktu lalu, PT Siloam International Hospital (SIH) anak usaha PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) berencana menggelar initial public offering (IPO) dengan melepas 162,75 juta saham ke publik. Adapun kisaran harga semula yang ditawarkan ada di kisaran Rp11.200-Rp14.200 per saham. Namun, melalui keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), hari ini, Senin (26/8), panitia penyelenggaraan IPO memutuskan melakukan downsize alias menurunkan harga baru IPO menjadi Rp9.000-Rp9.500 per saham. Jumlah saham yang nantinya bakal dilepas ke publik itu juga diturunkan menjadi sebanyak-banyaknya 156,1 juta saham. Artinya, perolehan duit segar pasca downsize turun pula menjadi Rp1,4 triliun sampai Rp1,48 triliun. Padahal, sebelumnya, SIH mengincar duit segar Rp2,3 triliun.
Siloam Hospital turunkan harga IPO
JAKARTA. Beberapa waktu lalu, PT Siloam International Hospital (SIH) anak usaha PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) berencana menggelar initial public offering (IPO) dengan melepas 162,75 juta saham ke publik. Adapun kisaran harga semula yang ditawarkan ada di kisaran Rp11.200-Rp14.200 per saham. Namun, melalui keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), hari ini, Senin (26/8), panitia penyelenggaraan IPO memutuskan melakukan downsize alias menurunkan harga baru IPO menjadi Rp9.000-Rp9.500 per saham. Jumlah saham yang nantinya bakal dilepas ke publik itu juga diturunkan menjadi sebanyak-banyaknya 156,1 juta saham. Artinya, perolehan duit segar pasca downsize turun pula menjadi Rp1,4 triliun sampai Rp1,48 triliun. Padahal, sebelumnya, SIH mengincar duit segar Rp2,3 triliun.