KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Usai resmi umumkan pelaksanaan rights issue Selasa (5/9) lalu, PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO) berencana akan kembali membangun dua rumahsakit baru (greenfield) di akhir tahun 2017. Tak hanya itu, tahun 2018 sebanyak delapan rumahsakit baru lainnya diharapkan siap beroperasi. Dua rumahsakit yang akan dibangun SILO akhir tahun ini turut menambah jumlah rumahsakit greenfield yang telah dibangun sebelumnya di tahun 2017, yaitu Siloam Hospital Bangka Belitung dan Siloam Hospital Bogor. Namun, lokasi dua rumahsakit baru tersebut belum bisa dipastikan. Menurut Sekretaris Perusahaan SILO, Indra Hertanto, SILO masih akan terus membangun rumahsakit greenfield hingga tahun 2018 mendatang. “Di tahun 2018 ada delapan rumahsakit yang dijadwalkan akan selesai konstruksi. Diharapkan delapan rumahsakit ini dapat mulai beroperasi di tahun yang sama,” tutur Indra, Jumat (6/10).
Siloam tambah 10 rumahsakit baru hingga 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Usai resmi umumkan pelaksanaan rights issue Selasa (5/9) lalu, PT Siloam International Hospitals Tbk (SILO) berencana akan kembali membangun dua rumahsakit baru (greenfield) di akhir tahun 2017. Tak hanya itu, tahun 2018 sebanyak delapan rumahsakit baru lainnya diharapkan siap beroperasi. Dua rumahsakit yang akan dibangun SILO akhir tahun ini turut menambah jumlah rumahsakit greenfield yang telah dibangun sebelumnya di tahun 2017, yaitu Siloam Hospital Bangka Belitung dan Siloam Hospital Bogor. Namun, lokasi dua rumahsakit baru tersebut belum bisa dipastikan. Menurut Sekretaris Perusahaan SILO, Indra Hertanto, SILO masih akan terus membangun rumahsakit greenfield hingga tahun 2018 mendatang. “Di tahun 2018 ada delapan rumahsakit yang dijadwalkan akan selesai konstruksi. Diharapkan delapan rumahsakit ini dapat mulai beroperasi di tahun yang sama,” tutur Indra, Jumat (6/10).