KONTAN.CO.ID - Pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN) akan dibuka pada bulan Maret 2022. Agar lebih siap, siswa perlu memahami tahapan pendaftaran jalur ini. LTMPT melalui kanal YouTube resminya (12/12/2021) menginformasikan persyaratan, tahapan pendaftaran, hingga jadwal kegiatan UTBK-SBMPTN 2022. Pendaftaran jalur seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) akan di buka pada tanggal 23 Maret - 15 April 2022.
Tahapan pendaftaran UTBK-SBMPTN 2022
1. Registrasi akun LTMPT menggunakan NISN, NPSN, dan tanggal lahir di laman portal.ltmpt.ac.id 2. Login menggunakan akun LTMPT 3. Memilih menu verifikasi dan validasi data. Siswa mengisi biodata, unggah oas foto berwarna terbaru, dan verifikasi biodata 4. Memilih menu pendaftaran UTBK-SBMPTN. Siswa melengkapi biodata, memilih program studi, mengunggah protofolio, memilih pusat UTBK PTN, dan mendapatkan slip pembayaran 5. Membayar di bank melalui Bank mandiri, Bank BNI, Bank BRI, atau Bank BTN menggunakan slip pembayaran. Pembayaran dilakukan paling lambat 1 x 24 jam 6. Melakukan login kembali di laman portal.ltpmpt.ac.id untuk mencetak kartu peserta UTBK 7. Mengikuti UTBK sesuai dengan informasi di kartu peserta.Materi tes UTBK 2022
Materi tes UTBK tahun depan yang semula hanya Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kompetensi Akademik (TPA), tahun 2022 ditambah dengan tes Bahasa Inggris. Penambahan materi tes yang semula hanya TPS dan TPA menjadi TPS, TPA, dan Bahasa Inggris berdasarkan masukan dari banyak Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Baca Juga: BUMN Asabri Buka Lowongan Kerja Terbaru 2022 buat Fresh Graduate, Simak Syaratnya Kelompok ujian UTBK dibagi menjadi 3 yaitu Sains dan Teknologi (Saintek), Sosial dan Humaniora (Soshum), dan Campuran (Saintek dan Soshum). Perincian materi ujian dan alokasi waktu untuk masing-masing kelompok sebagai berikut. Saintek- Materi UTBK: Materi ujian TPS, bahasa Inggris, dan TKA Saintek (Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi).
- Waktu tes: 195 menit.
- Materi UTBK: Materi ujian TPS, bahasa Inggris, dan TKA Soshum (Ekonomi, Geografi, Sejarah, dan Sosiologi).
- Waktu tes: 195 menit.
- Materi UTBK: Materi ujian TPS, bahasa Inggris, dan TKA Saintek serta TKA Soshum.
- Waktu tes: 285 menit.
Jadwal UTBK-SBMPTN 202
- Pembuatan akun LTMPT: 14 Februari - 17 Maret 2022
- Sosialisasi UTBK-SBMPTN: 1 Desember 2021 - 15 April 2022
- Pendaftaran UTBK-SBMPTN: 23 Maret - 15 April 2022
- Pelaksanaan UTBK Gelombang 1: 17-23 Mei 2022
- Pelaksanaan UTBK Gelombang 2: 28 Mei - 3 Juni 2022
- Pengumuman hasil SBMPTN: 23 Juni 2022
- Masa unduh sertifikat UTBK: 25 Juni - 31 Juli 2022