Simak alasan Anies Baswedan merombak 1.125 pejabat Pemprov DKI



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, pelantikan 1.125 pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta secara bersamaan dilakukan untuk menciptakan suasana baru di banyak satuan kerja perangkat daerah (SKPD) dan unit kerja perangkat daerah (UKPD).

"Sekalian semuanya sehingga seluruh organisasi akan merasakan suasana yang baru, karena yang dilakukan rotasi, mutasi, itu banyak, tadi 1.125 (pejabat)," ujar Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (25/2). 

Anies menyampaikan, perombakan 1.125 pejabat sudah melalui proses analisis jabatan yang panjang selama beberapa bulan. 


Proses analisis jabatan di Badan Pertimbangan Jabatan (Baperjab) juga dilakukan bertahap. 

Namun, pelantikannya digelar bersamaan.  "Saya sengaja lakukan ini sebagai satu proses pelantikan bersama. Ada yang sudah proses Baperjab-nya beberapa bulan yang lalu, tapi saya tidak mau langsung lantik," katanya.  

Menurut Anies, pelantikan pada Senin (25/2) kemarin merupakan salah satu perombakan terbesar yang pernah dilakukan Pemprov DKI Jakarta. 

"Bukan yang terbanyak, dulu pernah ada yang lebih besar lagi, tetapi ini salah satu yang terbesar. Biasanya kalau pergantian 300-an, 400, ini saya langsung sekalian. Harapannya membawa suasana baru di seluruh tempat," ucap Anies. 

Pada Senin sore, Anies melantik 1.125 pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta di lapangan Balai Kota DKI Jakarta. Dari 1.125 jabatan administrator dan pengawasan yang dilantik, 15 di antaranya pejabat pimpinan tinggi pratama atau pejabat eselon II. (Nursita Sari)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com berjudul: "Alasan Anies Rombak Ribuan Pejabat Pemprov DKI"

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi