KONTAN.CO.ID - Cara daftar KlikBCA atau internet banking BCA bagi nasabah. Platform internet banking atau KlikBCA membuat nasabah bisa akses layanan transaksi di mana saja. Layanan perbankan dari BCA ini bisa diakses oleh semua nasabah aktif yang memiliki nomor rekening. KlikBCA merupakan layanan internet banking dari BCA yang bisa diakses melalui browser.
Cara daftar KlikBCA tahapan administratif
Melansir dari laman resmi BCA, tahapan pertama untuk daftar KlikBCA melalui mesin ATM.- Masukkan kartu ATM BCA.
- Masukkan PIN ATM BCA.
- Klik menu Lainnya.
- Pilih Daftar E-Banking.
- Daftarkan nomor HP.
- Klik Internet Banking.
- Tunggu hingga muncul User ID KlikBCA sementara.
Cara daftar KlikBCA tahapan transaksi finansial
Nasabah dapat melakukan aktivasi finansial KlikBCA ke cabang BCA terdekat, lalu berikut caranya:- Datang kantor cabang BCA terdekat.
- Ungkap untuk antrean customer service.
- Bawa buku Tahapan, kartu ATM BCA, KTP, dan nomor HP internet banking.
- Ungkap akan mengaktifkan fitur finansial KlikBCA.