Simak cara Lorena mencapai target kinerja



JAKARTA. Setelah kinerja tiga tahun terakhir menukik, PT Eka Sari Lorena Transport Tbk (LRNA) optimistis tahun ini bisa kembali bangkit. Manajemen memproyesikan, tahun ini laba bersih bisa naik hingga sembilan kalilipat.Dwi Rianta Soerbakti, Senior Technical Advisor LRNA menargetkan, laba bersih perseroan tahun ini bisa mencapai Rp 28,93 miliar. Angka ini jauh meningkat dari realisasi tahun lalu yang hanya Rp 3,19 miilar.Dengan demikian, laba per saham LRNA bisa mencapai Rp 82,68. Sebagai perbandingan, laba per saham LRNA per akhir Desember 2013 hanya Rp 3,3. Adapun, pendapatan usaha diharapkan bisa menyentuh angka Rp 233,88 miliar atau naik 51,56% year-on-year (yoy). Dwi optimistis target itu bisa tercapai. Ada beberapa rencana strategis yang akan ditempuh perseroan demi mencapai target tersebut. "Pertama, meningkatkan on-time performance (OTP) denganĀ  masuknya 50 unit bus di tahap pertama di Juli 2014," ujarnya, Senin (30/6).Tambahan bus tersebut merupakan bagian dari tambahan armada yang tahun ini ditargetkan bisa mencapai 77 unit bus. Selain itu, manajemen Lorena juga menerapkan kebijakan untuk pembatasan usia kendaraan. Saat ini, usia armada antar kota antar propinsi (AKAP) milik Lorena rata-rata 12,8 tahun. Perseroan ingin menurunkan usia armada rata-rata menjadi 10 tahun hingga 11 tahun. Lorena pun berupaya memudahkan akses pembelian tiket melalui pemesanan tiket secara online (e-ticketing).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


Editor: Barratut Taqiyyah Rafie