KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan bergerak di teritori positif dan akan menguat di Januari 2024. Dalam riset yang ditulis Selasa (2/1), Tim Riset Panin Sekuritas menilai, ada sejumlah faktor yang akan mendorong pergerakan IHSG bulan ini. Pertama, ruang kebijakan moneter yang lebih longgar. Pelaku pasar berspekulasi akan potensi pemangkasan suku bunga oleh bank sentral Amerika Serikat (AS) Federal Reserve (the Fed) hingga 150 basis points (bps) pada 2024. Ada pula spekulasi bahwa pemangkasan suku bunga untuk pertama kali akan terjadi pada kuartal I-2024. Kedua, tren penurunan inflasi di beberapa negara. Ketiga, stabilnya nilai tukar rupiah. Kondisi makro ekonomi domestik semakin membaik yang tercermin dari berlanjutnya penguatan nilai tukar rupiah hingga ke kisaran Rp 15.390 per dolar AS, dibarengi yield obligasi domestik yang terus turun hingga ke kisaran level 6,4%.
Simak Deretan Saham Pilihan Panin Sekuritas Periode Januari 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan bergerak di teritori positif dan akan menguat di Januari 2024. Dalam riset yang ditulis Selasa (2/1), Tim Riset Panin Sekuritas menilai, ada sejumlah faktor yang akan mendorong pergerakan IHSG bulan ini. Pertama, ruang kebijakan moneter yang lebih longgar. Pelaku pasar berspekulasi akan potensi pemangkasan suku bunga oleh bank sentral Amerika Serikat (AS) Federal Reserve (the Fed) hingga 150 basis points (bps) pada 2024. Ada pula spekulasi bahwa pemangkasan suku bunga untuk pertama kali akan terjadi pada kuartal I-2024. Kedua, tren penurunan inflasi di beberapa negara. Ketiga, stabilnya nilai tukar rupiah. Kondisi makro ekonomi domestik semakin membaik yang tercermin dari berlanjutnya penguatan nilai tukar rupiah hingga ke kisaran Rp 15.390 per dolar AS, dibarengi yield obligasi domestik yang terus turun hingga ke kisaran level 6,4%.