JAKARTA. Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Franky Sibarani mengatakan, para pengusaha berharap menteri-menteri ekonomi di Joko Widodo-Jusuf Kalla harus netral dan berasal dari kalangan profesional. Kalangan profesional kata Franky lebih unggul untuk mengisi jabatan menteri ekonomi. "Harapannya adalah mereka yang profesional. Cuma pemerintahan sekarang yang berkembang selama 20 tahun terakhir sangat kuat bagi-bagi kursi," kata Franky kepada KONTAN, Selasa (2/9). Namun menurut Franky, tidak menutup kemungkinan pula jabatan tersebut diisi oleh orang-orang yang berbasiskan partai politik. Yang jelas, jabatan menteri ekonomi harus diisi oleh orang-orang yang memang menguasai kebijakan di kementerian tersebut.
Simak harapan pengusaha untuk kabinet Jokowi-JK
JAKARTA. Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Franky Sibarani mengatakan, para pengusaha berharap menteri-menteri ekonomi di Joko Widodo-Jusuf Kalla harus netral dan berasal dari kalangan profesional. Kalangan profesional kata Franky lebih unggul untuk mengisi jabatan menteri ekonomi. "Harapannya adalah mereka yang profesional. Cuma pemerintahan sekarang yang berkembang selama 20 tahun terakhir sangat kuat bagi-bagi kursi," kata Franky kepada KONTAN, Selasa (2/9). Namun menurut Franky, tidak menutup kemungkinan pula jabatan tersebut diisi oleh orang-orang yang berbasiskan partai politik. Yang jelas, jabatan menteri ekonomi harus diisi oleh orang-orang yang memang menguasai kebijakan di kementerian tersebut.