KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Inilah daftar harga mobil bekas Rp 20 jutaan yang wajib jadi pertimbangan. Dari 10 pilihan berikut berasal dari berbagi merek di pasar mobil bekas. Dari harga mobil bekas Rp 20 jutaan dari beberapa tipe kendaraan roda empat masih mudah dicari di laman Olx maupun Showroom resmi. Varian mobkas murah ini bisa dipilih dari varian seperti mobil transmisi manual dan matik sedan hingga MPV Toyota, Honda hingga Suzuki.
Sebelum membeli mobil bekas murah
Tentu ada beberapa tips sebelum membeli dan memilih mobkas berikut ini:- Cek Riwayat Mobil: Periksa riwayat mobil yang akan Anda beli. Periksa apakah mobil tersebut pernah mengalami kecelakaan atau kerusakan serius. Riwayat perawatan dan perbaikan juga penting untuk diketahui.
- Periksa Dokumen: Pastikan Anda memeriksa semua dokumen yang diperlukan, seperti surat-surat kepemilikan, bukti pemeliharaan, dan buku servis. Pastikan dokumen-dokumen tersebut lengkap dan sah.
- Gunakan Jasa Inspeksi Profesional: Apabila Anda tidak yakin dengan pengecekan sendiri, pertimbangkan untuk menggunakan jasa inspeksi profesional. Mereka akan melakukan pemeriksaan menyeluruh dan memberikan laporan kondisi mobil secara objektif.
- Periksa Kondisi Fisik: Pembidik mobkas wajib cek kondisi fisik kendaraan secara menyeluruh. Perhatikan tanda-tanda keausan, kerusakan, atau tanda-tanda tidak wajar lainnya. Periksa juga mesin, sistem kelistrikan, sistem rem, dan bagian lainnya.
- Lakukan Test Drive: Pastikan untuk melakukan test drive mobil tersebut. Tes kendaraan dalam berbagai kondisi jalan untuk mendapatkan gambaran tentang kinerja, keamanan, dan kenyamanan mobil.
Daftar mobil bekas Rp 20 jutaan
- Honda Accord 1995 (sedan) mulai Rp 29 juta.
- Hyundai Elentra 1999 (sedan) mulai Rp 29 juta.
- Mitsubishi Lancer 1991 (sedan) mulai Rp 27 juta.
- Daihatsu Charade 1998 (hatchback) mulai Rp 23 juta.
- Toyota Corolla DX (sedan) mulai Rp 28 juta.
- Toyota Corona 1989 (sedan) mulai Rp 29 juta.
- Toyota Kijang Doyok 1986 (MPV) mulai Rp 22 juta.
- Suzuki Esteem 2000 (Sedan) mulai Rp 28 juta.
- Suzuki Futura 1996 (MPV) mulai Rp 28 juta.
- Suzuki Katana (SUV) mulai Rp 29 juta.