KONTAN.CO.ID – JAKARTA. PT Mitrabara Adiperdana Tbk (MBAP) akan membagikan dividen tunai untuk tahun buku 2023 kepada pemegang sahamnya. Pembagian dividen ini sesuai dengan hasil rapat umum pemegang saham (RUPS) tahunan yang digelar pada tanggal 2 Mei 2024. Emiten pertambangan batubara ini menyetujui untuk membagikan dividen Rp 78,54 miliar. Setiap pemegang satu saham MBAP akan mendapatkan dividen Rp 64 per lembar saham. Senin (7/5), saham MBAP ditutup di level Rp 3.530. Dengan demikian, estimasi yield yang dihasilkan dividen MBAP sebesar 1,8%.
- Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 14 Mei 2024
- Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 15 Mei 2024
- Cum dividen di pasar tunai: 16 Mei 2024
- Ex dividen di pasar tunai: 17 Mei 2024
- Recording date: 16 Mei 2024, pukul 16.00 WIB
- Pembayaran dividen: 21 Mei 2024
MBAP Chart by TradingView