JAKARTA. Nilai tukar rupiah menguat tipis di hadapan dollar AS. Di Pasar Spot, Senin (19/10) nilai tukar rupiah naik 0,17% dibanding Jumat pekan lalu ke level Rp 13.517. Agus Chandra, Research and Analyst PT Monex Investindo Futures mengatakan data pertumbuhan ekonomi China kuartal III-2015 sebesar 6,9% sebenarnya cukup positif lantaran berada di atas proyeksi sebesar 6,8%. Namun, data tersebut tak mampu mengangkat rupiah lebih tinggi. Apalagi, data ekonomi lainnya yakni industrial production secara tahunan turun menjadi 5,7% dari sebelumnya 6,1% dan fixed asset investment secara year to date turun menjadi 10,3% dari sebelumnya 10,9%.
Simak kata analis perihal rupiah Senin (19/10) ini
JAKARTA. Nilai tukar rupiah menguat tipis di hadapan dollar AS. Di Pasar Spot, Senin (19/10) nilai tukar rupiah naik 0,17% dibanding Jumat pekan lalu ke level Rp 13.517. Agus Chandra, Research and Analyst PT Monex Investindo Futures mengatakan data pertumbuhan ekonomi China kuartal III-2015 sebesar 6,9% sebenarnya cukup positif lantaran berada di atas proyeksi sebesar 6,8%. Namun, data tersebut tak mampu mengangkat rupiah lebih tinggi. Apalagi, data ekonomi lainnya yakni industrial production secara tahunan turun menjadi 5,7% dari sebelumnya 6,1% dan fixed asset investment secara year to date turun menjadi 10,3% dari sebelumnya 10,9%.