JAKARTA. Harga emas Rabu (12/3) melesat lagi dan membentuk level tertinggi baru tahun ini di level US$1359,51 per ons troi. Kenaikan ini kemungkinan karena imbas ketegangan di Ukraina yang kembali memanas. Ariston Tjendra, Head of Research & Analysis Division PT Monex Investindo Futures mengatakan, Rusia masih memprovokasi Crimea untuk bergabung dengan Rusia, meski Ukraina dan negara Barat menentangnya. "Harga emas kini sudah mendekati kisaran resisten di US$ 1.360-US$ 1.362 per ons troi," jelas Ariston hari ini. Ariston menilai, potensi penguatan harga emas butuh konfirmasi penembusan ke atas level resisten.
Simak pendapat analis terkait kenaikan harga emas
JAKARTA. Harga emas Rabu (12/3) melesat lagi dan membentuk level tertinggi baru tahun ini di level US$1359,51 per ons troi. Kenaikan ini kemungkinan karena imbas ketegangan di Ukraina yang kembali memanas. Ariston Tjendra, Head of Research & Analysis Division PT Monex Investindo Futures mengatakan, Rusia masih memprovokasi Crimea untuk bergabung dengan Rusia, meski Ukraina dan negara Barat menentangnya. "Harga emas kini sudah mendekati kisaran resisten di US$ 1.360-US$ 1.362 per ons troi," jelas Ariston hari ini. Ariston menilai, potensi penguatan harga emas butuh konfirmasi penembusan ke atas level resisten.