KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari Selasa (5/6) ditutup menguat secara signifikan. Laju IHSG naik 1,23% menjadi 6.088,79. Analis Artha Sekuritas, Juan Harahap menilai, kenaikan tersebut didorong oleh sektor tambang di tengah harga komoditas yang sedang tinggi, terutama harga batubara. Ia menambahkan bahwa sektor infrastruktur juga ikut andil dalam mendorong kenaikan IHSG. "Asumsi pemerintah terhadap sektor infrastruktur pada rapat Komisi X hari ini menjadikan sentimen positif terhadap pasar," kata Juan, Selasa (5/6). Juan memprediksi bahwa hari Rabu (6/6), IHSG akan menguat kembali di level support 6.018 dan resistance 6.136.
Simak prediksi arah IHSG esok dari beberapa analis berikut
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari Selasa (5/6) ditutup menguat secara signifikan. Laju IHSG naik 1,23% menjadi 6.088,79. Analis Artha Sekuritas, Juan Harahap menilai, kenaikan tersebut didorong oleh sektor tambang di tengah harga komoditas yang sedang tinggi, terutama harga batubara. Ia menambahkan bahwa sektor infrastruktur juga ikut andil dalam mendorong kenaikan IHSG. "Asumsi pemerintah terhadap sektor infrastruktur pada rapat Komisi X hari ini menjadikan sentimen positif terhadap pasar," kata Juan, Selasa (5/6). Juan memprediksi bahwa hari Rabu (6/6), IHSG akan menguat kembali di level support 6.018 dan resistance 6.136.