JAKARTA. Akhir pekan ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Jumat (2/12) ditutup berada di zona hijau dengan kenaikan 0,91% atau 47,201 poin ke level 5.245,956. Pekan depan indeks diperkirakan akan menguat terbatas. Meski melaju pada Jumat, investor asing masih melakukan aksi jual. Net sell tercatat Rp 275,979 miliar keseluruhan perdagangan. Menurut analis Binaartha Sekuritas Reza Priyambada masih dilakukannya net sell ini karena pelaku pasar belum nyaman dengan kondisi dari global. Pada sentimen pertemuan OPEC, menurutnya asing tidak terlalu bereaksi positif dengan net buy karena berekspektasi bahwa penguatan harga komoditas hanya sementara.
Simak prediksi IHSG sepekan ke depan
JAKARTA. Akhir pekan ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada Jumat (2/12) ditutup berada di zona hijau dengan kenaikan 0,91% atau 47,201 poin ke level 5.245,956. Pekan depan indeks diperkirakan akan menguat terbatas. Meski melaju pada Jumat, investor asing masih melakukan aksi jual. Net sell tercatat Rp 275,979 miliar keseluruhan perdagangan. Menurut analis Binaartha Sekuritas Reza Priyambada masih dilakukannya net sell ini karena pelaku pasar belum nyaman dengan kondisi dari global. Pada sentimen pertemuan OPEC, menurutnya asing tidak terlalu bereaksi positif dengan net buy karena berekspektasi bahwa penguatan harga komoditas hanya sementara.