KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah di pasar spot mampu mempertahankan keunggulan hingga akhir perdagangan hari ini. Alhasil, rupiah menjadi mata uang dengan penguatan terbesar di Asia. Rabu (21/6), rupiah spot ditutup di level Rp 14.952 per dolar Amerika Serikat (AS). Ini membuat rupiah spot menguat 0,35% dibanding penutupan pada Selasa (20/6) di level Rp 15.005 per dolar AS. Pengamat komoditas dan mata uang Lukman Leong mengatakan, mata uang Asia pada umumnya bergerak beragam. Hanya saja, rupiah menguat cukup besar yang dilihat dari kuatnya permintaan pada SBN dengan imbal hasil obligasi 10 tahun Indonesia yang turun 0,016% atau 0,25 poin.
Simak Proyeksi Pergerakan Rupiah untuk Kamis (22/6)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kurs rupiah di pasar spot mampu mempertahankan keunggulan hingga akhir perdagangan hari ini. Alhasil, rupiah menjadi mata uang dengan penguatan terbesar di Asia. Rabu (21/6), rupiah spot ditutup di level Rp 14.952 per dolar Amerika Serikat (AS). Ini membuat rupiah spot menguat 0,35% dibanding penutupan pada Selasa (20/6) di level Rp 15.005 per dolar AS. Pengamat komoditas dan mata uang Lukman Leong mengatakan, mata uang Asia pada umumnya bergerak beragam. Hanya saja, rupiah menguat cukup besar yang dilihat dari kuatnya permintaan pada SBN dengan imbal hasil obligasi 10 tahun Indonesia yang turun 0,016% atau 0,25 poin.