KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat. IHSG ditutup pada level 5,920.59 atau naik 0,24% dari perdagangan hari sebelumnya. Penguatan didorong oleh Sektor Consumer (+1.54%) dan Misc Ind (+0.79%). Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper mengatakan, penguatan indeks pada hari ini didorong rilis data GDP Kuartal III-2018 yang menunjukkan hasil diatas ekspektasi meskipun ada perlambatan. "Penguatan cukup terbatas dikarenakan dibayang-bayangi pelemahan index global," ujarnya, Senin (5/11). Pada esok hari (6/11), Dennies menjelaskan, indeks akan lanjutkan penguatan. "IHSG diprediksi menguat didorong antisipasi investor menjelang rilis data retail sales. Secara teknikal IHSG bergerak diatas moving average menunjukkan masih ada potensi penguatan meskipun ruang penguatan cukup terbatas," paparnya.
Simak rekomendasi analis untuk IHSG pada esok hari
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat. IHSG ditutup pada level 5,920.59 atau naik 0,24% dari perdagangan hari sebelumnya. Penguatan didorong oleh Sektor Consumer (+1.54%) dan Misc Ind (+0.79%). Analis Artha Sekuritas Indonesia Dennies Christoper mengatakan, penguatan indeks pada hari ini didorong rilis data GDP Kuartal III-2018 yang menunjukkan hasil diatas ekspektasi meskipun ada perlambatan. "Penguatan cukup terbatas dikarenakan dibayang-bayangi pelemahan index global," ujarnya, Senin (5/11). Pada esok hari (6/11), Dennies menjelaskan, indeks akan lanjutkan penguatan. "IHSG diprediksi menguat didorong antisipasi investor menjelang rilis data retail sales. Secara teknikal IHSG bergerak diatas moving average menunjukkan masih ada potensi penguatan meskipun ruang penguatan cukup terbatas," paparnya.