Simak Rekomendasi Buy 6 Saham Ini dari BNI Sekuritas untuk Selasa (13/8)



MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kemungkinan bergerak sideways pada perdagangan hari ini, Selasa, 13 Agustus 2024. Selain proyeksi IHSG, cari tahu juga di sini 6 rekomendasi saham dari BNI Sekuritas untuk hari ini.

Head of Research Analyst BNI Sekuritas Fanny Suherman mengatakan, IHSG hari ini berpotensi sideways menunggu data inflasi Amerika Serikat (AS) di hari Rabu nanti. 

Level support IHSG hari ini diperkirakan di level 7.200-7.250, sedangkan level resist berada di 7.320-7.350.


Senin (13/8), IHSG ditutup dengan penguatan 0,56% ke 7.297,62. Investor asing mencatatkan nilai beli bersih Rp 511,05 miliar di pasar reguler. Saham yang paling banyak dibeli asing yaitu BMRI, BBCA, FILM, HRUM, dan INCO. 

Sementara itu, Wall Street ditutup bervariasi pada Senin (12/8) karena investor bersiap menghadapi serangkaian data ekonomi AS Rabu mendatang. Data ekonomi yang ditunggu terutama harga konsumen, untuk mengukur prospek kebijakan moneter.

Berikut saham pilihan BNI Sekuritas untuk Selasa (13/8):

1.PANI: Buy on Weakness Beli di 5.200, cutloss jika break di bawah 5.150. Jika tidak break di bawah 5.200, potensi naik ke 5.350-5.450 short term.

2. BREN: Buy if Break 8.500 Jual di 8.650-8.800 short term. Jika belum break di atas 8.500 Bisa coba antri beli di range 8200-8300, cutloss di bawah 8100.

3. MAPI: Spec Buy Beli di 1.400, cutloss jika break di bawah 1.380. Jika tidak break di bawah 1.380, potensi naik ke 1.420-1.450 short term.

4. PSAB: Spec Buy Beli di 244, cutloss jika break di bawah 238. Jika tidak break di bawah 238, potensi naik ke 260-270 short term.

5. BBNI: Spec Buy Beli di 5.075, cutloss jika break di bawah 5.050. Jika tidak break di bawah 5.050, potensi naik ke 5.200-5.300 short term.

6. CPIN: Spec Buy Beli di 5.075, cutloss jika break di bawah 5.050. Jika tidak break di bawah 5.050, potensi naik ke 5.200-5.300 short term.

Namun, perlu diingat, rekomendasi ini bukanlah ajakan untuk membeli atau menjual saham tertentu. Investasi tetap di tangan Anda. Jadi, sesuaikan keputusan membeli atau menjual dengan profil risiko masing-masing. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia