Simak Rekomendasi Saham ADRO, ARTO, HOKI, dan JPFA untuk Perdagangan Selasa (28/5)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah 0,64% menuju level 7.176,420 pada akhir perdagangan Senin (27/5). 

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana mengatakan, pergerakan IHSG pada perdagangan sebelumnya, Senin (27/5) terkoreksi dan disertai dengan volume penjualan.

Herditya memperkirakan, saat ini, posisi IHSG sedang berada di akhir wave (iv) dari wave [c] pada label hitam, sehingga koreksi IHSG diperkirakan akan relatif terbatas untuk menguji 7.160 - 7.162. 


“Selanjutnya, IHSG akan berpeluang menguat kembali untuk menuju ke 7.309 hingga 7.392,” kata Herditya dalam riset hariannya, Selasa (28/5). 

Dia memperkirakan pada perdagangan hari ini, Selasa (28/5), IHSG akan berada di kisaran support 7.136 - 7.080 dan resistance di sekitar 7.266 - 7.317. 

Baca Juga: IHSG Hari Ini Masih Rawan Bergerak di Zona Merah

Berikut rekomendasi saham yang secara teknikal menarik dicermati, pada akhir Selasa (28/5): 

1. PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO)

Saat ini, posisi ADRO diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave (ii) dari wave [ii], sehingga pergerakan ADRO akan terkoreksi dahulu dan dapat dimanfaatkan untuk Buy on weakness.

Rekomendasi: Buy on weakness Target harga: Rp 2.970 - Rp 3.070 Stoploss: Di bawah Rp 2.550

2. Bank Jago Tbk (ARTO

Saat ini, diperkirakan posisi ARTO sedang berada pada bagian dari wave v dari wave (i), sehingga ARTO masih berpeluang menguat dalam jangka pendek sekaligus menutup gap yang ada.

Rekomendasi: Trading buy Target harga: Rp 2.480 - Rp 2.600 Stoploss: Di bawah Rp 2.330

Baca Juga: Cek Rekomendasi Teknikal Saham HRUM, TOWR dan BBNI untuk Selasa (28/5)

3. PT Bayung Poetra Sembada Tbk (HOKI)

Posisi HOKI saat ini sedang berada pada bagian dari wave B dari wave (B), sehingga HOKI masih berpeluang mengut dalam jangka pendek.

Rekomendasi: Buy on weakness Target harga: Rp 168 - Rp 176 Stoploss: Di bawah Rp 132

4. PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA)

Saat ini, posisi JPFA diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave [iv], sehingga pergerakan JPFA masih rawan melanjutkan koreksinya dan dapat dimanfaatkan untuk BoW.

Rekomendasi: Buy on weakness Target harga: Rp 1.485 - Rp 1.545 Stoploss: Di bawah Rp 1.255

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi