KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali berbalik ke zona merah pada perdagangan Senin (19/11), IHSG ditutup melemah 0,12% ke level 6.005. Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper Jordan menyebutkan, melemahnya IHSG di dorong dengan terkoreksinya sektor infrastruktur sebesar 1,43% dan terkoreksinya sektor mining 1,00%. Menurutnya, pelemahan juga diakibatkan aksi profit taking setelah menguat beberapa hari terakhir, "Pelemahan cukup terbatas ditopang oleh stabilnya nilai tukar rupiah," ujarnya Senin (19/11). Dennies memprediksikan IHSG masih melemah pada perdagangan Rabu (21/11) mendatang, sebab secara teknikal pergerakan tertahan di resistance upper bollinger band.
Simak rekomendasi saham Artha Sekuritas untuk perdagangan Rabu
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali berbalik ke zona merah pada perdagangan Senin (19/11), IHSG ditutup melemah 0,12% ke level 6.005. Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper Jordan menyebutkan, melemahnya IHSG di dorong dengan terkoreksinya sektor infrastruktur sebesar 1,43% dan terkoreksinya sektor mining 1,00%. Menurutnya, pelemahan juga diakibatkan aksi profit taking setelah menguat beberapa hari terakhir, "Pelemahan cukup terbatas ditopang oleh stabilnya nilai tukar rupiah," ujarnya Senin (19/11). Dennies memprediksikan IHSG masih melemah pada perdagangan Rabu (21/11) mendatang, sebab secara teknikal pergerakan tertahan di resistance upper bollinger band.