KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,69% ke level 6629 pada perdagangan Kamis (12/1). Analis Bahana Sekuritas Dimas Wahyu Putra memperkirakan hari ini, Jumat (13/1) IHSG berpotensi menguat dengan kisaran 6.550-6.750. Saham sektoral yang dapat diperhatikan perbankan, pertambangan metal, transportasi, dan properti. Berikut rekomendasi teknikal saham pilihan dari Bahana Sekuritas untuk hari ini:
1. PT Bank Jago Tbk (
ARTO) Berhasil Break Out pararel channel berpotensi melanjutkan penguatan. Area beli terbaik pada Rp 3.100 - Rp 3.300 . Stoploss jika closing di bawah level Rp 3.000 per saham. Rekomendasi:
Buy Target Harga: Rp 3.850
Baca Juga: IHSG Diprediksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham Dari BRI Danareksa Sekuritas 2. PT Buana Lintas Lautan Tbk (
BULL) Terbentuk Evening Doji Star berpotensi terjadinya koreksi minor. Area beli terbaik pada kisaran Rp 150 - Rp 160. Stoploss jika closing di bawah level Rp 145 per saham. Rekomendasi:
Buy on weakness Target Harga: Rp 196 3. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (
BBRI) Terbentuk Morning Star berpotensi melanjutkan penguatan. Area beli terbaik pada kisaran Rp 1.620 - Rp 1.650 . Stoploss jika closing di bawah level Rp 1.600 per saham. Rekomendasi: Buy Target Harga: Rp 4.950
Baca Juga: IHSG Konsolidasi, Cek Rekomendasi Saham Samuel Sekuritas untuk Jumat (13/1) 4. PT Aneka Tambang Tbk (
ANTM) Dalam fase Riding berpotensi melanjutkan penguatan. Area beli terbaik pada kisaran Rp 2.100 - Rp 2.150. Trailing Stop jika Closing di bawah level Rp 2.090 per saham. Rekomendasi:
Hold Target Harga: Rp 2.220
5. PT Ciputra Development Tbk (
CTRA) Berhasil mantul dari Bottoming Area berpotensi terjadinya penguatan. Area beli terbaik pada rentang Rp 700 - Rp 720. Stoploss jika Closing di bawah level Rp 790 per saham. Rekomendasi:
Buy Target Harga: Rp 930
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Herlina Kartika Dewi