KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga referensi produk minyak kelapa sawit atawa crude palm oil (CPO) yang dikenakan Bea Keluar (BK) dan Tarif Layanan Badan Layanan Umum (BLU) Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPD PKS) menurun. Untuk periode 1–15 Februari 2023, harga referensi BK CPO hanya US$ 879,31 per metrik ton. Nilai ini turun US$ 41,26 atau sekitar 4,48% dari periode 16—31 Januari 2023 lalu yang mencapai US$ 920,57 per metrik ton. Analis RHB Sekuritas Muhammad Wafi mengatakan, penurunan harga CPO bisa menjadi sentimen negatif untuk emiten sawit, terutama dari potensi penurunan harga jual yang dapat menurunkan pendapatan.
Simak Rekomendasi Saham CPO saat Harga Referensi Sawit Turun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Harga referensi produk minyak kelapa sawit atawa crude palm oil (CPO) yang dikenakan Bea Keluar (BK) dan Tarif Layanan Badan Layanan Umum (BLU) Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPD PKS) menurun. Untuk periode 1–15 Februari 2023, harga referensi BK CPO hanya US$ 879,31 per metrik ton. Nilai ini turun US$ 41,26 atau sekitar 4,48% dari periode 16—31 Januari 2023 lalu yang mencapai US$ 920,57 per metrik ton. Analis RHB Sekuritas Muhammad Wafi mengatakan, penurunan harga CPO bisa menjadi sentimen negatif untuk emiten sawit, terutama dari potensi penurunan harga jual yang dapat menurunkan pendapatan.