KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali dibuka menguat pada perdagangan hari ini. MNC Sekuritas pun memprediksi level suport IHSG akan berada di rentang 4.850- 4.753 dengan resisten di rentang 4.950- 5.187. Adapun sejumlah saham yang menjadi rekomendasi MNC Sekuritas untuk perdagangan Selasa (29/9) antara lain : PT Mitra Adiperkasa Tbk (
MAPI)
Kemarin (28/9), saham MAPI ditutup terkoreksi ke level Rp 575. MNC Sekuritas pernah merekomendasikan
sell on strength (SoS) MAPI pada Jumat (18/9). Selama MAPI tidak terkoreksi kembali ke bawah Rp 535, diperkirakan saat ini posisi MAPI sedang berada di awal dari wave C.
- Buy on Breakout: Rp 595
- Target Price: Rp 640, Rp 660
- Stoploss: di bawah Rp 535
PT Merdeka Copper Gold Tbk (
MDKA) Pada perdagangan kemarin (28/9), MDKA menguat cukup signifikan 3,9% dan ditutup pada level Rp 1.615. Selama saham emiten emas ini tidak terkoreksi ke bawah Rp 1.505, maka saat ini pergerakan MDKA sedang berada di awal
wave (B) dari
wave [B].
- Buy on Weakness: Rp 1.555- Rp 1.600
- Target Price: Rp 1.750, Rp 1.850
- Stoploss: di bawah Rp 1.505
Baca Juga: IHSG rebound, ini saham pilihan dari Samuel Sekuritas untuk hari ini (29/9) PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (
BBRI)
Pergerakan BBRI kemarin (28/9) terkoreksi 2,2% dan ditutup di level Rp 3.090. MNC Sekuritas memperkirakan, selama BBRI tidak terkoreksi ke bawah Rp 3.010, maka saat ini BBRI sedang berada di awal dari
wave B dari
wave (B).
- Spec Buy: Rp 3.030-Rp 3.090
- Target Price: Rp 3.300, Rp 3.400
- Stoploss: di bawah Rp 3.010
PT Vale Indonesia Tbk (
INCO) Kemarin (28/9) INCO ditutup di level Rp 3.620. Selama INCO tidak mampu menguat di atas Rp 4.000 atau bahkan Rp 4.030, MNC Sekuritas perkirakan pergerakan INCO hanya akan menguat terbatas saja dan selanjutnya akan kembali terkoreksi. diperkirakan level koreksi INCO akan kembali berada di Rp 3.420 dan Rp 3.000.
- Sell on Strength: Rp 3.650-Rp 3.800
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Anna Suci Perwitasari