KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan mengawali perdagangan pekan ini, Senin (7/10) dari posisi 7.496,09. Level ini didapat usai IHSG menutup perdagangan pekan lalu dengan pelemahan 0,63% pada Jumat (4/10). Analis Stocknow.id Abdul Haq Al Faruqy Lubis masih menyoroti stimulus ekonomi China yang menjadi katalis pendorong terjadinya arus dana keluar (outflow) investor asing dari pasar saham Indonesia. Sebaliknya, dana dari investor asing mengalir ke negara-negara Asia Timur seperti China, Hongkong, dan Jepang. Situasi tersebut secara umum membuat saham-saham blue chip tertekan. Meski di sisi yang lain, saham di sektor energi dan barang baku berpotensi diuntungkan dari efek stimulus ekonomi di China.
- Strategi swing trade, rekomendasi buy pada harga Rp 1.500
- Target harga 1: Rp 1.555
- Target harga 2: Rp 1.580
- Stop loss: Rp 1.440.
- Strategi swing trade, rekomendasi buy pada harga Rp 1.035
- Target harga 1: Rp 1.070
- Target harga 2: Rp 1.115
- Stop loss: Rp 1.000.
- Strategi swing trade, rekomendasi buy pada harga Rp 1.145
- Target harga 1: Rp 1.180
- Target harga 2: Rp 1.200
- Stop loss: Rp 1.110.
- Strategi swing trade, rekomendasi buy pada harga Rp 268
- Target harga 1: Rp 276
- Target harga 2: Rp 288
- Stop loss: Rp 256.