KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) akan kembali diterapkan pekan depan di Jakarta. Hal ini membuat ketakutan akan resesi ekonomi semakin nyata. Usai pengumuman soal PSBB Jakarta tersebut, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun hingga 5,01% ke level 4.891,46 pada Kamis (10/9). Penurunan tersebut berlanjut pada awal perdagangan Jumat (11/9), turun hingga ke level 4.754,79 sebelum akhirnya ditutup menguat 2,56% ke level 5.016,71. Investor kelas kakap Soeratman Doearchman alias Eyang Rahman menanggapi santai kondisi fluktuasi pasar baru-baru ini. Ada dua hal yang dia garis bawahi, pertama kondisi ini dapat menjadi peluang bagi trader. Kedua, investor seharusnya tidak perlu khawatir dengan kondisi pasar saat ini apabila portofolio dipenuhi oleh saham perusahaan-perusahaan yang bagus.
Simak saran Eyang Ratman dalam memilih saham saat ancaman resesi di depan mata
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pembatasan sosial berskala besar (PSBB) akan kembali diterapkan pekan depan di Jakarta. Hal ini membuat ketakutan akan resesi ekonomi semakin nyata. Usai pengumuman soal PSBB Jakarta tersebut, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun hingga 5,01% ke level 4.891,46 pada Kamis (10/9). Penurunan tersebut berlanjut pada awal perdagangan Jumat (11/9), turun hingga ke level 4.754,79 sebelum akhirnya ditutup menguat 2,56% ke level 5.016,71. Investor kelas kakap Soeratman Doearchman alias Eyang Rahman menanggapi santai kondisi fluktuasi pasar baru-baru ini. Ada dua hal yang dia garis bawahi, pertama kondisi ini dapat menjadi peluang bagi trader. Kedua, investor seharusnya tidak perlu khawatir dengan kondisi pasar saat ini apabila portofolio dipenuhi oleh saham perusahaan-perusahaan yang bagus.