KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Panin Sekuritas Tbk telah menyiapkan beberapa strategi pengembangan bisnis di tahun 2018. Hal ini sebagai upaya perseroan berkode saham PANS manggapai target pertumbuhan 30% dari sisi laba dan pendapatan usaha. Direktur Panin Sekuritas Prama Nugraha mengatakan, pada bisnis non operating misalnya, perusahaan akan menempatkan portofolio fund seperti reksadana yang dikelola oleh manajer investasi (MI) yang profesional. Dengan demikian, perseroan bisa dengan fokus pada bisnis operating seperti kegiatan usaha broker dan underwriting. Dalam waktu dekat ini, kata Prama, Panin Sekuritas juga akan kembali mengawal dua perusahaan untuk initial public offering (IPO). Keduanya itu yakni perusahaan yang berasal dari sektor transportasi dan kelapa sawit. Jika tak ada aral melintang, kedua perusahaan itu ditargetkan IPO pada semester I 2018.
Simak strategi pengembangan bisnis Panin Sekuritas di 2018
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Panin Sekuritas Tbk telah menyiapkan beberapa strategi pengembangan bisnis di tahun 2018. Hal ini sebagai upaya perseroan berkode saham PANS manggapai target pertumbuhan 30% dari sisi laba dan pendapatan usaha. Direktur Panin Sekuritas Prama Nugraha mengatakan, pada bisnis non operating misalnya, perusahaan akan menempatkan portofolio fund seperti reksadana yang dikelola oleh manajer investasi (MI) yang profesional. Dengan demikian, perseroan bisa dengan fokus pada bisnis operating seperti kegiatan usaha broker dan underwriting. Dalam waktu dekat ini, kata Prama, Panin Sekuritas juga akan kembali mengawal dua perusahaan untuk initial public offering (IPO). Keduanya itu yakni perusahaan yang berasal dari sektor transportasi dan kelapa sawit. Jika tak ada aral melintang, kedua perusahaan itu ditargetkan IPO pada semester I 2018.