KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Erajaya Swasembada Tbk (
ERAA) kian aktif tambah gerai baru di berbagai vertikal bisnis sepanjang 2024 berjalan. Salah satu vertikal bisnis yang jadi fokus utama adalah Erajaya Digital.
Head of Corporate Communications Erajaya Group Djunaidi Satrio menyampaikan, secara umum Erajaya Group melalui empat vertikal bisnisnya telah meresmikan 123 gerai baru hingga semester I-2024, dari target 200 gerai baru pada 2024. Per semester I-2024, Erajaya Group telah memiliki 2.113 gerai ritel yang beroperasi di Indonesia, Malaysia, dan Singapura, serta didukung oleh 78 pusat distribusi dan lebih dari 53.000 gerai pihak ketiga.
Erajaya Group telah merambah ke berbagai daerah Tanah Air. Sebagai contoh, bulan Agustus lalu Erajaya Digital meresmikan gerai iBox Apple Premium pertama di Sumatra, tepatnya di Delipark Mall Medan. Erajaya Digital juga membuka tiga gerai baru di Papua, yakni gerai Erafone & More di Entrop, gerai Erafone di Sorong, dan gerai iBox di Jayapura. Djunaidi menyatakan, ekspansi jaringan ritel merupakan bagian dari strategi ritel Erajaya Group di seluruh vertikal bisnis, termasuk Erajaya Digital. "Ekspansi ini dilakukan dengan hati-hati dan cermat sambil terus mendorong optimalisasi dan profitabilitas dari gerai-gerai yang sudah beroperasi," kata dia, awal pekan lalu.
Baca Juga: Strategi Erajaya Swasembada (ERAA) Tetap Ekspansi di Tengah Tren Deflasi Lantas, dengan upaya pengembangan jaringan ritel, Erajaya Group dapat menjangkau lebih banyak wilayah di Indonesia sekaligus melayani lebih banyak konsumen melalui penawaran produk-produk terbaik serta promo yang menarik. Khusus untuk vertikal bisnis Erajaya Digital, kehadiran jaringan gerai ritel di sektor ini seperti Erafone, Erablue, Samsung by Erafone, Xiaomi Store, iBox dan lain-lain diharapkan dapat menjawab kebutuhan para konsumen setia terhadap perangkat telekomunikasi dan elektronik. "Lewat gerai-gerai tersebut, Erajaya Digital menawarkan pilihan produk dari berbagai merek terkemuka," imbuh Djunaidi. Tidak hanya mengandalkan jaringan gerai ritel semata, Erajaya Group juga merambah kanal online seperti laman e-commerce Eraspace.com dan beberapa platform e-commerce ternama lainnya. Erajaya Group juga menyediakan layanan omnichannel yang menggabungkan pengalaman belanja online dan offline secara seamless. Erajaya Group juga selalu membuka pintu untuk peluang kerja sama dengan merek-mereing tren dan teknologi di pasar yang terus berubah mengikuti perkembangan zaman. Dengan begitu, pada masa mendatang para konsumen bisa memperoleh produk-produk merek baru tersebut secara mudah di berbagai jaringan gerai ritel Erajaya Group. Lebih lanjut, bertepatan dengan ulang tahun ke-28 Erafone, Erajaya Group juga melakukan rebranding dengan memperkenalkan tagline, jingle, dan logo baru untuk Erafone pada Agustus lalu. Kini Erafone memiliki tagline "Lebih Dekat, Lebih Lengkap, Lebih Baik" sebagai semangat baru dalam melayani para konsumen setia. Erafone turut meluncurkan logo baru yang menjadi evolusi dari logo sebelumnya. Logo baru ini memuat pesan bahwa Erafone terus berubah untuk membawa akses teknologi dan komunikasi dalam sebuah ekosistem yang saling terhubung dan mengedepankan kemudahan dan produktivitas.
"Langkah
rebranding kami yakini akan membuat Erafone makin diterima oleh konsumen di Indonesia," tutur Djunaidi.
Langkah
rebranding ini juga dilakukan secara paralel dengan strategi ekspansi jaringan ritel Erafone di berbagai kota yang dilakukan secara cermat dan hati-hati. Kombinasi ekspansi jaringan gerai ritel dan
rebranding ini diharapkan memberi dampak positif bagi kinerja keuangan Erajaya Group. Hingga semester I-2024, penjualan bersih Erajaya Group naik 14,6%
year on year (YoY) menjadi Rp 33,1 triliun. Kenaikan penjualan ini dibarengi oleh pertumbuhan laba bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar 14,2% YoY menjadi Rp 523,6 miliar. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Anna Suci Perwitasari