KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan kembali menggelar lelang Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) atau sukuk negara pada Selasa (17/4). Lelang yang bertujuan untuk memenuhi sebagian dari pembiayaan APBN di tahun 2018 ini memiliki target indikatif sebesar Rp 8 triliun. Berdasarkan laporan Ditjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan, pemerintah akan menawarkan 7 seri sukuk yang seluruhnya merupakan seri lama. Di antaranya adalah SPN-S 04102018, PBS016, PBS002, PBS017, PBS012, PBS004 dan PBS015. Seri SPN-S 04102018 akan jatuh tempo pada 4 Oktober 2018 dengan imbalan diberikan secara diskonto.
Simak tujuh seri sukuk negara yang akan ditawarkan pada lelang Selasa pekan ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan kembali menggelar lelang Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) atau sukuk negara pada Selasa (17/4). Lelang yang bertujuan untuk memenuhi sebagian dari pembiayaan APBN di tahun 2018 ini memiliki target indikatif sebesar Rp 8 triliun. Berdasarkan laporan Ditjen Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan, pemerintah akan menawarkan 7 seri sukuk yang seluruhnya merupakan seri lama. Di antaranya adalah SPN-S 04102018, PBS016, PBS002, PBS017, PBS012, PBS004 dan PBS015. Seri SPN-S 04102018 akan jatuh tempo pada 4 Oktober 2018 dengan imbalan diberikan secara diskonto.