JAKARTA. Perusahaan asuransi jiwa berlomba-lomba menorehkan kinerja terbaiknya. PT Asuransi Simas Jiwa nyaris membukukan imbal hasil investasi double digit. I.J. Soegeng Wibowo, Direktur Utama PT Asuransi Simas Jiwa mengatakan, selain gesit membukukan premi, pihaknya juga agresif dalam mencetak imbal hasil investasi (return of investment). Per akhir September 2016, Simas Jiwa mencetak return 9,42% secara year to date (ytd). Return ini melesat tajam apabila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar 1,72%. Maklum saja, Asuransi Simas Jiwa baru berdiri pada 6 Oktober 2015, setelah sebelumnya dikenal dengan nama PT Asuransi Jiwa Mega Life.
Simas Jiwa raup return 9,42% per September
JAKARTA. Perusahaan asuransi jiwa berlomba-lomba menorehkan kinerja terbaiknya. PT Asuransi Simas Jiwa nyaris membukukan imbal hasil investasi double digit. I.J. Soegeng Wibowo, Direktur Utama PT Asuransi Simas Jiwa mengatakan, selain gesit membukukan premi, pihaknya juga agresif dalam mencetak imbal hasil investasi (return of investment). Per akhir September 2016, Simas Jiwa mencetak return 9,42% secara year to date (ytd). Return ini melesat tajam apabila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu sebesar 1,72%. Maklum saja, Asuransi Simas Jiwa baru berdiri pada 6 Oktober 2015, setelah sebelumnya dikenal dengan nama PT Asuransi Jiwa Mega Life.