Simpanan Nasabah Kaya Tumbuh Paling Tinggi di Tengah Tren Perlambatan DPK



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bayang-bayang likuiditas mengetat telah menjadi sorotan dalam beberapa waktu terakhir. Itu tercermin dari pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK) yang hanya tumbuh 3,43% secara tahunan dan 0,8% secara bulanan di Oktober 2023

Di tengah pertumbuhan yang melambat tersebut, simpanan di atas Rp 5 miliar menjadi salah satu yang tumbuh paling cepat di periode tersebut. Data Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mencatat simpanan tercatat tumbuh 1,2% secara bulanan dengan nilai mencapai Rp 4.384 triliun.

Jika ditilik secara tahunan, simpanan di atas Rp 5 miliar ini tumbuh 2,1%. Pertumbuhan paling tinggi tercatat di kategori Rp 2 miliar hingga Rp 5 miliar dengan tumbuh hingga 7,5% dengan nilai sekitar Rp 681 triliun.


Baca Juga: Perkuat Keamanan IT, BRI Tingkatkan Dana Capex IT 2024

Sementara itu, kontribusi simpanan terbesar masih berasal dari simpanan di atas Rp 5 miliar dengan kontribusi mencapai 53% dari total simpanan. Pada periode yang sama, total simpanan yang tercatat mencapai Rp 8.269 triliun.

Di sisi lain, simpanan di bawah Rp 100 juta tetap unggul dari sisi jumlah rekening. Sebab, jumlah rekening dengan kategori nominal tersebut mencakup 98,8% dari total rekening simpanan yang mencapai 546,99 juta.

Pertumbuhannya pun tercatat paling tinggi dengan jumlah 540,35 juta. Jumlah rekening dengan nominal di bawah Rp 100 juta tumbuh 2,2% secara bulanan dan 8,4% secara tahunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tendi Mahadi