KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sinar Mas Land saat ini tengah menggarap Digial Hub yang terletak di bagian selatan Green Office Park, BSD CIty. Area ini ditujukan bagi komunitas digital mulai dari perusahaan startup, institusi pendidikan yang bergerak di bidang teknologi informasi, hingga perusahaan multinasional berbasis teknologi. Project Leader Digital Hub Sinar Mas Land Irawan Harahap mengatakan, hingga saat ini sejumlah perusahaan yang bergerak di bidang teknologi informasi telah berkantor di kawasan Green Office Park, di antaranya adalah Grab Indonesia, Huawei, Sales Stok, EV Hive, dan Orami. Perusahaan-perusahaan tersebut akan direlokasi ke kawasan Digital Hub saat pembangunan telah selesai.
Sinar Mas Land: Grab, Huawei, hingga Orami akan relokasi ke Digital Hub BSD City
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sinar Mas Land saat ini tengah menggarap Digial Hub yang terletak di bagian selatan Green Office Park, BSD CIty. Area ini ditujukan bagi komunitas digital mulai dari perusahaan startup, institusi pendidikan yang bergerak di bidang teknologi informasi, hingga perusahaan multinasional berbasis teknologi. Project Leader Digital Hub Sinar Mas Land Irawan Harahap mengatakan, hingga saat ini sejumlah perusahaan yang bergerak di bidang teknologi informasi telah berkantor di kawasan Green Office Park, di antaranya adalah Grab Indonesia, Huawei, Sales Stok, EV Hive, dan Orami. Perusahaan-perusahaan tersebut akan direlokasi ke kawasan Digital Hub saat pembangunan telah selesai.