KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tak ingin tertinggal dalam laju kencang ekonomi digital, Sinar Mas Grup turut tancap gas menggeber investasi untuk inovasi dan digitalisasi. Salah satu konglomerasi bisnis raksasa di Indonesia ini pun gencar menanamkan investasi pada usaha rintisan berbasis teknologi (start up). Managing Director Sinar Mas, Saleh Husin, mengungkapkan bahwa secara historis, investasi yang disalurkan Sinar Mas selalu terkait dengan produk dan jasa yang menjadi kebutuhan publik, dan tentunya secara bisnis memiliki prospek yang cerah di masa depan. Oleh sebab itu, Sinar Mas mengembangkan kawasan Digital Hub di BSD City bagi komunitas digital, startup, serta tech leader untuk berinovasi.
Sinar Mas tancap gas garap ekosistem ekonomi digital
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tak ingin tertinggal dalam laju kencang ekonomi digital, Sinar Mas Grup turut tancap gas menggeber investasi untuk inovasi dan digitalisasi. Salah satu konglomerasi bisnis raksasa di Indonesia ini pun gencar menanamkan investasi pada usaha rintisan berbasis teknologi (start up). Managing Director Sinar Mas, Saleh Husin, mengungkapkan bahwa secara historis, investasi yang disalurkan Sinar Mas selalu terkait dengan produk dan jasa yang menjadi kebutuhan publik, dan tentunya secara bisnis memiliki prospek yang cerah di masa depan. Oleh sebab itu, Sinar Mas mengembangkan kawasan Digital Hub di BSD City bagi komunitas digital, startup, serta tech leader untuk berinovasi.