KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG (Sinarmas MSIG Life) mencatat penurunan laba sebesar 25,1% pada 2018 lalu menjadi Rp 370 miliar. Tapi di tahun ini, Sinarmas MSIG Life menargetkan kenaikan laba 24,3% menjadi Rp 460 miliar. Ada beberapa strategi MSIG Life untuk mendongkrak kinerja. Herman Sulistyo, Direktur Sinarmas MSIG Life mengatakan, salah satu strateginya dengan mengoptimalkan penjualan asuransi via bank atau bancassurance. “Strategi kami mengarah ke bancassurance,” kata Herman ketika ditemui setelah acara peluncuran dua produk bancaasurance, B Smile Insurance dan B Smile Protection, Jumat (25/1). Selain itu, Sinarmas MSIG Life juga akan mengoptimalkan channel pemasaran seperti telemarketing dan agensi. Pada tahun ini bank akan meluncurkan tiga sampai empat produk telemarketing dan agensi baru.
Sinarmas MSIG Life targetkan laba naik 24% tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Asuransi Jiwa Sinarmas MSIG (Sinarmas MSIG Life) mencatat penurunan laba sebesar 25,1% pada 2018 lalu menjadi Rp 370 miliar. Tapi di tahun ini, Sinarmas MSIG Life menargetkan kenaikan laba 24,3% menjadi Rp 460 miliar. Ada beberapa strategi MSIG Life untuk mendongkrak kinerja. Herman Sulistyo, Direktur Sinarmas MSIG Life mengatakan, salah satu strateginya dengan mengoptimalkan penjualan asuransi via bank atau bancassurance. “Strategi kami mengarah ke bancassurance,” kata Herman ketika ditemui setelah acara peluncuran dua produk bancaasurance, B Smile Insurance dan B Smile Protection, Jumat (25/1). Selain itu, Sinarmas MSIG Life juga akan mengoptimalkan channel pemasaran seperti telemarketing dan agensi. Pada tahun ini bank akan meluncurkan tiga sampai empat produk telemarketing dan agensi baru.