Sindikasi, Bank Jateng incar kredit jalan tol



Jakarta. PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) Jawa Tengah / Bank Jateng mengincar total kredit sindikasi yang cukup besar sampai akhir tahun 2016 ini. Hal ini bisa dilihat dari target kredit sindikasi bank sampai akhir tahun sebesar Rp 1,2 triliun - Rp 1,3 triliun.

Direktur Utama Bank Jateng, Supriyatno mengatakan kredit sindikasi bank ini utamanya ada di beberapa proyek jalan tol. Sindikasi kredit jalan tol yang sudah dilakukan diantaranya adalah Jalan Tol Cikopo–Palimanan, dan Jalan Tol Soreang–Pasirkoja.

“Porsi bank dalam kedua proyek tersebut antara 15% sampai 20%, yaitu sekitar Rp 200 miliar,” ujar Supriyatno kepada KONTAN, Rabu (19/10).

Selain kedua proyek tersebut Bank Jateng juga masuk dalam proyek pembangunan beberapa rumah sakit di Jateng. Untuk itu Bank Jateng juga bermitra dengan beberapa pemda kabupaten dan pemerintah provinsi.

Pada kuartal 4 2016 dan tahun depan, Bank Jateng mengincar beberapa proyek sindikasi diantaranya adalah kereta cepat Surabaya-Jakarta. Selain itu, untuk proyek jalan tol ada beberapa ruas yang diincar Bank Jateng.

Beberapa ruas tersebut diantaranya adalah Jalan Tol Yogyakarta-Bawen, Jalan Tol Yogyakarta-Solo, Jalan tol Jember Banyuwangi dan Jalan Tol Probolinggo Banyuwangi.

Diharapkan pada tahun depan seiring dengan bertambahnya anggaran pemerintah untuk infrastruktur dalam APBN, Bank Jateng mengharapkan pertumbuhan kredit sindikasi bisa lebih besar dari tahun ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto