KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelita Air dan Pos Logistik Indonesia resmi menjalin kerja sama strategis melalui penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) terkait pelayanan penanganan kargo serta penyediaan tiket penerbangan korporasi. Kolaborasi ini mencakup dua pilar utama. Pertama, Pos Logistik Indonesia akan mendukung operasional kargo Pelita Air melalui penyediaan fasilitas infrastruktur dan layanan pendukung di area bandara. Kerja sama ini memastikan penanganan kargo dilakukan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang ketat dan ketentuan keselamatan penerbangan yang berlaku. Kedua, Pelita Air akan menyediakan layanan tiket penerbangan korporasi bagi para pekerja Pos Logistik Indonesia. Layanan ini mencakup akses ke berbagai rute penerbangan Pelita Air yang dirancang untuk mendukung kebutuhan perjalanan dinas dan mobilitas pekerja secara lebih terencana, fleksibel, serta mengedepankan aspek keamanan, kenyamanan, dan ketepatan waktu.
Sinergi BUMN: Pelita Air dan Pos Logistik Teken Kerja Sama Kargo dan Penerbangan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelita Air dan Pos Logistik Indonesia resmi menjalin kerja sama strategis melalui penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) terkait pelayanan penanganan kargo serta penyediaan tiket penerbangan korporasi. Kolaborasi ini mencakup dua pilar utama. Pertama, Pos Logistik Indonesia akan mendukung operasional kargo Pelita Air melalui penyediaan fasilitas infrastruktur dan layanan pendukung di area bandara. Kerja sama ini memastikan penanganan kargo dilakukan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang ketat dan ketentuan keselamatan penerbangan yang berlaku. Kedua, Pelita Air akan menyediakan layanan tiket penerbangan korporasi bagi para pekerja Pos Logistik Indonesia. Layanan ini mencakup akses ke berbagai rute penerbangan Pelita Air yang dirancang untuk mendukung kebutuhan perjalanan dinas dan mobilitas pekerja secara lebih terencana, fleksibel, serta mengedepankan aspek keamanan, kenyamanan, dan ketepatan waktu.