Sinergi PWON dan PTPP berlanjut



JAKARTA. Kerjasama antara PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) dan PT PP Tbk (PTPP) kemungkinan akan melebar. Bentuknya bukan berupa kerjasama antar pengembang dan kontraktor, tetapi antara sesama perusahaan pengembang. Manajemen PT PP pernah mengatakan, mereka sedang melakukan uji tuntas terhadap dua perusahaan properti.

Kedua perusahaan itu adalah Pakuwon dan PT Agung Podomoro Land Tbk (APLN) PT PP berniat membangun kawasan terpadu di Surabaya. Nilainya ditaksir mencapai Rp 1,5 triliun. Adapun, luas konsesinya sebesar empat hektar. Menurut jadwal awal, PTPP ingin menggandeng mitra usahanya awal tahun ini.

Namun, Minarto mengaku belum ada pembicaraan formal tentang itu. Sedang Betty mengatakan, PT PP belum akan menggandeng mitra bisnis untuk menggarap proyek tahap pertamanya di Surabaya itu. Penyebabnya, nilai proyek itu kecil, cuma Rp 97 miliar. "Belum, kami belum akan menggandeng mitra usaha," ujar Betty, akhir pekan lalu. Ia juga belum bisa memastikan kapan PT PP akan memilih mitra.


Selama ini, hubungan kerja antara keduanya sebatas perusahaan pengembang dan kontraktor. Baru-baru ini, PWON telah  menunjuk PTPP untuk menggarap proyek Tunjungan Plaza V milik Pakuwon di Surabaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Amailia Putri