KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Singapura melaporkan 195 kasus baru COVID-19 pada Selasa (20 Juli). Ini merupakan angka infeksi harian tertinggi sejak 10 Juli tahun lalu, ketika itu mencatat 191 kasus. Dari kasus baru itu, sebanyak 182 di antaranya ditularkan secara lokal, dengan 135 infeksi terkait klaster Pelabuhan Perikanan Jurong. Ini menjadikannya klaster aktif terbesar di Singapura, dengan total 314 kasus. Sisanya 13 infeksi merupakan kasus impor. Enam kasus terdeteksi pada saat kedatangan di Singapura, sementara tujuh lagi positif saat menjalani isolasi mandiri di rumah.
Singapura balik ke pembatasan Fase 2, catat kasus harian tertinggi dalam 1 tahun
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Singapura melaporkan 195 kasus baru COVID-19 pada Selasa (20 Juli). Ini merupakan angka infeksi harian tertinggi sejak 10 Juli tahun lalu, ketika itu mencatat 191 kasus. Dari kasus baru itu, sebanyak 182 di antaranya ditularkan secara lokal, dengan 135 infeksi terkait klaster Pelabuhan Perikanan Jurong. Ini menjadikannya klaster aktif terbesar di Singapura, dengan total 314 kasus. Sisanya 13 infeksi merupakan kasus impor. Enam kasus terdeteksi pada saat kedatangan di Singapura, sementara tujuh lagi positif saat menjalani isolasi mandiri di rumah.