KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Bank sentral Singapura sedang meninjau prediksi pertumbuhan ekonomi 1,5%-2,5% untuk tahun ini. Bank sentral juga tidak mengesampingkan potensi pelonggaran moneter di luar siklus karena perang dagang AS-China mengguncang ekonomi negara yang tergantung pada ekspor ini Gubernur Monetary Authority of Singapore's (MAS) Ravi Menon mengatakan, indikator ekonomi terkini menunjukkan potensi pertumbuhan kuartal kedua yang hanya 1,2%, terendah dalam 10 tahun terakhir. Bahkan, ada yang memperkirakan resesi pada tahun 2020. Pusat manufaktur teknologi tinggi ini lebih rentan terhadap perang dagang daripada negara lain di Asia Tenggara. Menon mengatakan, ekonomi Singapura berada dalam perjalanan keras. "Kita harus waspada tetapi tidak perlu khawatir," kata Menon seperti dikutip Reuters.
Singapura pertimbangkan pemangkasan prediksi pertumbuhan akibat perang dagang
KONTAN.CO.ID - SINGAPURA. Bank sentral Singapura sedang meninjau prediksi pertumbuhan ekonomi 1,5%-2,5% untuk tahun ini. Bank sentral juga tidak mengesampingkan potensi pelonggaran moneter di luar siklus karena perang dagang AS-China mengguncang ekonomi negara yang tergantung pada ekspor ini Gubernur Monetary Authority of Singapore's (MAS) Ravi Menon mengatakan, indikator ekonomi terkini menunjukkan potensi pertumbuhan kuartal kedua yang hanya 1,2%, terendah dalam 10 tahun terakhir. Bahkan, ada yang memperkirakan resesi pada tahun 2020. Pusat manufaktur teknologi tinggi ini lebih rentan terhadap perang dagang daripada negara lain di Asia Tenggara. Menon mengatakan, ekonomi Singapura berada dalam perjalanan keras. "Kita harus waspada tetapi tidak perlu khawatir," kata Menon seperti dikutip Reuters.