Sinopsis Film Anime Free! The Final Stroke, Sudah Bisa Nonton di Bioskop Indonesia



KONTAN.CO.ID - Sinopsis film anime Free! The Final Stroke, sudah bisa nonton di bioskop Indonesia. Termasuk CGV, Cinepolis, dan Flix, cek jadwal Free! The Final Stroke di bioskop terdekat di kota Anda.

Tepat di awal bulan yang baru ini, yakni Februari 2022 pecinta anime bisa menyaksikan film terbaru yang tayang di bioskop Indonesia. Ya, pecinta anime di Indonesia bakal dihibur dengan film terbaru yang sudah tayang di bioskop.

Berjudul Free! The Final Stroke, anime ini sepertinya menarik untuk Anda yang suka dengan genre sports atau olahraga. Khususnya olahraga renang, di mana dalam anime Free ini mengisahkan tentang seorang remaja yang mencintai air sekaligus passion untuk berenang.


Dia adalah Haruka Nanase yang berprestasi dalam perlombaan renang sejak duduk di bangku sekolah dasar (SD). Sekarang dia bersama teman-temannya kembali dipertemukan di sekolah menengah atas (SMA) dan bergabung di klub renang.

Bagaimana dengan film layar lebarnya? Berikut sinopsis Free! The Final Stroke.

Baca Juga: Inikah Pertanda Film Anime Jujutsu Kaisen 0 Akan Segera Tayang di Bioskop Indonesia?

Sinopsis Free! The Final Stroke

Sydney merupakan panggung baru untuk Haruka Nanase, tempat impian yang pernah dikunjunginya. Sebelum pergi, Haruka secara tidak sengaja berhadapan dengan seorang yang bertarung di Turnamen Seleksi Seluruh Jepang dan menunjukkan semangat juangnya.

Haruka melangkah maju dengan teman-temannya yang telah berenang dan berjuang bersama. Sang juara, Alberto Volandel telah menunggu di sana. 

Setiap perenang begitu bersemangat untuk turnamen Sydney. Apa yang akan terjadi di sana saat bersaing memperebutkan puncak dunia?

Pertempuran yang sengit di kompetisi renang tingkat dunia akan dimulai di sini!

Baca Juga: Nonton Attack on Titan: The Final Season Part 2 Episode 20 (iQIYI, WeTV, Viu, dll)

Buat Anda yang sudah tidak sabar melihat bagaimana Haruka Nanase menjadi juara dunia, inilah saat yang tepat untuk nonton Free! The Final Stroke.

Cek jadwalnya di bioskop kesayangan Anda, mulai dari CGV, Cinepolis hingga Flix. Jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan sebelum masuk studio di bioskop.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News