KONTAN.CO.ID - Inilah sinopsis film Wake Up Dead Man: A Knives Out Mystery. Cek jadwal tayang dan pemeran film Wake Up Dead Man: A Knives Out Mystery di Netflix. A Knives Out dari sutradara Rian Johnson siap kembali dengan film terbarunya dan cerita misteri yang lebih menarik. Rian Johnson berhasil memukau penonton dengan dua film A Knives Out sebelumnya dengan kasus yang seru.
Foto Terbaru Wake Up Dead Man: A Knives Out Mystery
Film ketiga ini berjudul Wake Up Dead Man: A Knives Out Mystery dan diumumkan dalam acara TUDUM di Netflix. Wake Up Dead Man: A Knives Out Mystery menunjukkan penampilan baru Daniel Craig sebagai Benoit Blanc. Benoit Blanc adalah seorang detektif terkenal yang berhasil menangani kasus-kasus yang tidak terduga.Sinopsis Wake Up Dead Man: A Knives Out Mystery
Film Wake Up Dead Man: A Knives Out Mystery kisahkan kejahatan tanpa jejak yang terlihat seperti cawan suci. Film terbaru A Knives Out ini akan menunjukkan sebuah kejahatan yang justru dianggap sebagai sebuah keajaiban. Namun keajaiban yang dipuji orang-orang tersebut ternyata adalah sebuah kasus pembunuhan mengerikan. Detektif Benoit Blanc akan memperlihatkan kemampuannya lagi yang selalu sukses memecahkan kasus pembunuhan. Baca Juga: Nonton Drakor Tastefully Yours Episode 7 & 8 Subtitle Indonesia, Cek SinopsisnyaJadwal Tayang dan Pemeran
Film Wake Up Dead Man: A Knives Out Mystery akan tayang perdana pada 12 Desember 2025 di Netflix. Film Wake Up Dead Man: A Knives Out Mystery tidak hanya dibintangi Daniel Craig dan Josh O'Connor saja.- Joshn O'Connor sebagai pendeta gereja
- Glenn Close sebagai Martha Delacroix
- Josh Brolin sebagai Monsinyur Jefferson Micks
- Mila Kunis sebagai polisi Geraldine Scott
- Jeremmy Renner sebagai Dr. Nat Sharp
- Kerry Washington sebagai Dera Draven
- Andrew Scott sebagai Lee Ross
- Cailee Spaeny sebagai Simone Divane
- Daryl McCormack sebagai Ig Draven
- Thomas Haden Church sebagai Samson Holt