JAKARTA. Sintesa Group melalui beragam lini bisnisnya, pada tahun ini mencanangkan pertumbuhan pendapatan 10%. Asal tahu saja, saat ini Sintesa Group memiliki anak usaha bergerak di sektor industrial, consumer goods, properti dan energi. Tahun lalu, pendapatan Sintesa Group mencapai Rp 1,3 triliun. Artinya tahun ini perusahaan menargetkan mampu menghasilkan pendapatan sebesar Rp 1,43 triliun. Target pertumbuhan 10% sebenarnya adalah target konservatif perusahaan apalagi masih berharap dari pertumbuhan organik. Shinta Kamdani, CEO Sintesa Group mengatakan tahun ini kurang lebih akan sama dengan tahun lalu. Sebab belum ada planning akuisisi yang akan membuat pihaknya mengalami pertumbuhan signifikan. Oleh karenanya, melihat tren yang ada pertumbuhan pendapatan dari organik masih terbatas.
Sintesa pasang target pertumbuhan 10% tahun ini
JAKARTA. Sintesa Group melalui beragam lini bisnisnya, pada tahun ini mencanangkan pertumbuhan pendapatan 10%. Asal tahu saja, saat ini Sintesa Group memiliki anak usaha bergerak di sektor industrial, consumer goods, properti dan energi. Tahun lalu, pendapatan Sintesa Group mencapai Rp 1,3 triliun. Artinya tahun ini perusahaan menargetkan mampu menghasilkan pendapatan sebesar Rp 1,43 triliun. Target pertumbuhan 10% sebenarnya adalah target konservatif perusahaan apalagi masih berharap dari pertumbuhan organik. Shinta Kamdani, CEO Sintesa Group mengatakan tahun ini kurang lebih akan sama dengan tahun lalu. Sebab belum ada planning akuisisi yang akan membuat pihaknya mengalami pertumbuhan signifikan. Oleh karenanya, melihat tren yang ada pertumbuhan pendapatan dari organik masih terbatas.